Dinas Pendidikan dan Madrasah Kabupaten Gunungkidul Lakukan Verifikasi Data di MA Nurul Quran
Pelayanan 05 April 2022 14:31:32 WIB
Selasa, 05 April 2022 Dinas Pendidikan dan Madrasah Kabupaten Gunungkidul lakukan verifikasi data di Pondok Pensantren Nurul Quran guna menindak lanjuti pendirian Madrasah Aliyah Nurul Quran. Verifikasi ini juga dihadiri oleh Bapak Lurah Pengkok, Bapak Dukuh Ngembes dan juga tokoh masyarakat.
Verifikasi pertama ini dilakukan oleh tim verifikasi pendirian madrasah yang sebanyak 3 orang, sebelum nantinya akan diverifikasi lanjutan oleh Kepala Wilayah Provinsi D.I.Yogyakarta. keberhasilan dari pendirian pondok ini tak lepas dari dukugan dari berbagai lapisan unsur masyarakat dan juga pemerintah kalurahan setempat. “Semua unsur masyarakat termasuk Pak lurah, Pak Dukuh, dan juga masyarakat sama-sama setuju di wilayah Ngembes ini didirikan Madrasah Aliyah. Keberlangsungan dan juga suksesnya MA Nurul Quran ini juga tak lepas dari dukungan masyarakatnya sendiri.” Jelas beliau Kasi Dikmad H. Supriyanto.
Secara keseluruhan syarat yang diajukan sudah memenuhi, hanya saja ada beberapa hal yang harus dilengkapi sebelum nantinya akan dilakukan Verifikasi Tahap 2. Verifikasi tahap 2 dijadwalkan akan dilaksanakan pada Senin, 10 April 2022. Diharapkan MA Nurul Quran lolos Verifikasi kemudian mendapatkan Ijin Operasional dan segera mungkin melaksankan kegiatan belajar mengajar di tahun ajaran baru 2022/2023.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- PENYALURAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI DANA DESA TAHAP XI BULAN NOVEMBER 2024
- Atlet Angkat Berat NPC Gunungkidul Dipanggil Timnas Asian Youth Paragames Thailand
- STUDY TIRU GAPOKTAN SEDYO MULYO KALURAHAN PENGKOK KE CEPOGO BOYOLALI
- 2 Atlit Asal Kalurahan Pengkok Berhasil Mempersembahkan 3 Medali untuk Kontingen D.I.Yogyakarta
- PENYALURAN BLT DD TAHAP X BULAN OKTOBER 2024
- PENYALURAN CADANGAN PANGAN PEMERINTAH (CPP) BULAN OKTOBER 2024
- HARI JADI KABUPATEN GUNUNGKIDUL KE-194 TAHUN 2024