BUM Desa Gumregah Pengkok Ikuti Sarasehan BUM Desa Sekabupaten Gunungkidul
Pelayanan 07 Juli 2022 14:36:33 WIB
Bejiharjo- Karangmojo, sebanyak 100 BUM Desa hadiri undangan dari Perserikatan BUM Desa Indonesia Gunungkidul di kawasan edu park Berjiharjo Karangmojo Gunungkidul.
Perserikatan BUM Desa Gunungkidul bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan mengundang para direktur BUM Desa se-Kabupaen Gunungkidul, Ketua Kantor BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Gunuungkidul, Dinas DP3AKBP&D Kabupaten Gunungkidul, Pemerintah Kalurahan Bejiharjo untuk bersama membahas keberlanjutan jalannya BUM Desa di Kalurahan masing-masing.
Acara diawali dengan menyanyikan Indonesia Raya dilanjutkan dengan sambutan dan pemaparan materi, sarasehan dan penutup. Pada dasarnya BUM Desa jika ingin berkembang, salah satunya harus mencari mitra untuk bekerja. Salah satunya adalah BPJS Ketenaga kerjaan. Pengurus dan pengelola serta karyawan diharapkan mendapatkan perlindungan dalam bekerja. Sehingga keselamatan pekerja dapat terjamin.
Selain itu ada beberapa hal penting yang disampaikan oleh Direktur BUM Desa Bejiharjo Maju Mandiri agar BUM Desa berjalan dan berhasil antara lain yakni regulasi yang akan dilaksanakan oleh pengelola BUM Desa harus dibahas dimusdes yang berkualistas, penyertaan modoal dari Kalurahan tidak sedikit, kolaborasi da komunikasi antara pengelola, pengaswa, penasihat, dan juga bamuskal harus satu tujuan, serta mulai memilah sau-satu permasalahn yang dihadapi.
Adanya sarasehan ini diharapkan dapat menambah relasi dan membangkitkan semangat para pengelola BUM Desa untuk terus memajukan Kalurahannya setelah masa pandemic sudah mereda.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PERTEMUAN RUTIN PKK KALURAHAN PENGKOK
- PENYALURAN BLT DD TAHAP IV BULAN APRIL TAHUN 2025
- PENYALURAN BLT DD TAHAP I,II,III KALURAHAN PENGKOK TAHUN 2025
- Pemda DIY Siapkan Bonus Atlet PON dan Peparnas Rp 33.4 Miliar
- Safari Ramadhan Pemerintah Kalurahan Pengkok, Merajut Keakraban Antara Pemerintah Bersama Masyarakat
- SAFARI TARAWEH KAPANEWON PATUK
- APEL PAGI PAMONG KALURAHAN PENGKOK