Lomba Pengagungan dalam Rangka Memperingati HUT ke-77 Republik Indonesia
Pelayanan 30 Agustus 2022 14:28:09 WIB
Pemerintah Kapanewon Patuk menyelenggarakan Lomba Pengagungan antar Kalurahan. Seluruh Kalurahan di Kapanewon Patuk mengajukan salah satu dusunnya untuk dijajukan mengikuti lomba pengagungan.
Kalurahan Pengkok sendiri mengajukan dusun Pengkok untuk mengikuti Lomba Pengagungan ini. Pada 11 Agustus 2022 Kalurahan Pegkok mendapat giliran dikunjungi oleh TIM Penilai dan Pak Panewu Patuk Martono Imam Santoso, S.IP. Acara dimulai dengan pengalungan bunga oleh Bapak Dukuh Pengkok kemudian dilanjutkan menuju rumah sehat dengan di iringi oleh drumb band MIN Sumberjo. Dilanjutkan arakan mobil jeep menuju pengolahan bambu, dan pada finish dilanjutkan acara formal di balai Dusun Pengkok.
Dalam sambutannya pak Panewu Patuk yag diwakili oleh Bapak Kapolsek Patuk menyampaikan bahwa acara ini merupakan ajang untuk memulihkan kembali wisata, UMKM dan kegiatan masyarakat di era new normal setelah 2 tahun tidak ada kegiatan yang berkerumun. Tetap waspada dan jaga kesehatan apa lagi di era perubahan musim seperti saat ini. Tak lupa keamanan di lingkungan tempat tinggal tetap dijaga karena akhir akhir ini banyak laporan warga yang kehilangan baik uang ataupun barang.
Acara ditutup dengan pagelaran kesenian jathilan dan akan dilanjutkan penilaian lomba pengagungan di Kalurahan Beji pada Jumat 12 Agustus 2022 pukul 13.00 WIB.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- PERTEMUAN RUTIN PKK KALURAHAN PENGKOK
- PENYALURAN BLT DD TAHAP IV BULAN APRIL TAHUN 2025
- PENYALURAN BLT DD TAHAP I,II,III KALURAHAN PENGKOK TAHUN 2025
- Pemda DIY Siapkan Bonus Atlet PON dan Peparnas Rp 33.4 Miliar
- Safari Ramadhan Pemerintah Kalurahan Pengkok, Merajut Keakraban Antara Pemerintah Bersama Masyarakat
- SAFARI TARAWEH KAPANEWON PATUK
- APEL PAGI PAMONG KALURAHAN PENGKOK