TOWNHALL MUDA DESAMIND SERIES
administrator 25 Oktober 2023 11:24:00 WIB
PENGKOK, 22/10/2023 di Aula Balai Kalurahan Pengkok Kapanewon Patuk Kabupaten Gunungkidul di adakan acara Townhall Muda Desamind Series yang pada kesempatan ini salah satu pemudi di Kalurahan Pengkok mendapatkan Beasiswa Desamind Berpijar 3.0 yaitu Putri Felita Listiani dari Universitas PGRI Yogyakarta, dalam acara tersebut di hadiri oleh Lurah Kalurahan Pengkok, Ketua Pokdarwis Gunung Ireng, Ketua Sekolah Perempuan Srikandi Handayani Kalurahan Pengkok. Dan Ibu Ibu Muda, Padukuhan Panjatan.
Pada acara tersebut Lurah Pengkok menyampaikan agar pemuda bisa melakukan inovasi untuk bisa memajukan di Kalurahan Pengkok ini,jangan mudah menyerah sebelum mencoba dan juga Lurah Pengkok mengapresiasi kepada pemudi Pengkok yang sudah mendapatkan Beasiswa Desamind Berpijar 3.0 semoga bermanfaat dalam kegiatan Pelatihan Pada ibu di Kalurahan Pengkok.
Dari Ketua Pokdarwis Kalurahan Pengkok menyampaikan bahwa Leader/Pemimpin itu memiliki 3M, kalau menurut orang jawa 3M Momor, Momot, Momong. Merupakan karakter Leadersip Berakarkan Budaya Lokal, Momor: yaitu Amor atau Bersama artinyaseorang Pemimpin harus Bersama dan membaur dengan Masyarakat yang berada dalam Lingkungan. Momot: yaitu memuat artinya seorang pemimpin Harus Bisa Menampung Aspirasi dari Masyarakat, Momong: yaitu menjaga artinya Pemimpin yang baik adalah yang bisa menjadi pengayom untuk Masyarakat.
Yang akan dilakukan oleh Putri Felita Listiani selaku yang mendapatkan Beasiswa Desamind Berpijar 3.0 adalah melakukan Pelatihan Pelatihan kepada ibu ibu muda khususnya, agar bisa mendapatkan peningkatan pendapatanya.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |
- PENYALURAN BANTUAN LANGSUNG TUNAI DANA DESA TAHAP XI BULAN NOVEMBER 2024
- Atlet Angkat Berat NPC Gunungkidul Dipanggil Timnas Asian Youth Paragames Thailand
- STUDY TIRU GAPOKTAN SEDYO MULYO KALURAHAN PENGKOK KE CEPOGO BOYOLALI
- 2 Atlit Asal Kalurahan Pengkok Berhasil Mempersembahkan 3 Medali untuk Kontingen D.I.Yogyakarta
- PENYALURAN BLT DD TAHAP X BULAN OKTOBER 2024
- PENYALURAN CADANGAN PANGAN PEMERINTAH (CPP) BULAN OKTOBER 2024
- HARI JADI KABUPATEN GUNUNGKIDUL KE-194 TAHUN 2024